Jika Anda sedang merintis jualan online, maka bisa mencoba menerapkan cara jualan di TikTok shop. Salah satu sosial media yang punya fitur jualan ini memudahkan user untuk mendirikan usaha pribadi.
Sebelum mencari tahu bagaimana cara berjualannya, maka sebaiknya Anda paham mengenai TikTok shop. Di mana hal tersebut merupakan fitur social commerce yang mempermudah user berpromosi serta berjualan via aplikasi.
Namun bagaimana cara tepat berjualan di TikTok? Langkah apa yang harus dilakukan agar jualannya cepat laris? Anda harus tahu itu semua sebelum akhirnya memutuskan untuk menggunakan fitur shop pada TikTok.
Ketahui Cara Jualan di TikTok yang Paling Simple
Sebagai platform untuk berbagai video berdurasi pendek, TikTok juga bisa dijadikan tempat menghasilkan uang. Seperti berjualan, melakukan affilasi, serta lainnya. Berjualan sendiri sangat populer dan dijadikan pilihan tepat.
Untuk Anda yang ingin berjualan melalui TikTok shop, maka hanya perlu mempunyai akun yang bisa didaftarkan saja. Langkah-langkahnya sendiri sangat mudah dan pemula bisa tahu tanpa kebingungan jika mengikutinya.
Langkah pertama bukalah situs seller center di TikTok langsung melalui website resminya. Kemudian daftarkan akun juakan Anda dengan cara masuk ke halaman utama dan pilih opsi sign up with.
Jika memang sudah mempunyai akun yang bisa dipakai berjualan, maka akan lebih mudah. Bukan hanya itu saja, Anda bahkan bisa registrasi dengan email dan nomor telepon jika belum punya akun.
Untuk cara jualan di TikTok ini memang sederhana, karena pengguna hanya perlu mengikuti instruksi yang ada saja. Petunjuk registrasi agar menjadi seller merupakan poin penting dan sebaiknya diikuti dengan tepat.
Jika sudah berhasil membuat akunnya, maka pastikan untuk mengisi form yang berhubungan dengan toko atau usaha yang dipunyai. Nantinya informasi pendukung lainnya juga diperlukan agar memperlancar prosesnya.
Jangan lupa menuliskan info alamat bisnis atau toko yang akan dibuat. Nomor telepon, alamat email, serta poin lainnya harus diperhatikan dan baiknya semua kontak tersebut masih aktif supaya mudah dihubungi.
Isi semua info mengenai produk jualan, mulai dari nama toko, jenis usaha, keterangan barang, serta banyak lagi. Pastikan mengisi daftar usaha yang dipunyai agar nantinya bisa langsung diverifikasi TikTok.
Sebaiknya tunggu konfirmasi dari pihak TikTok jika sudah menerapkan langkah-langkah tersebut. Untuk cara jualan di TikTok memang sederhana, asalkan Anda mengikuti tiap step yang diberikan dan memenuhi semua syaratnya.
Setelah dikonfirmasi nantinya, akun baru bisa mendapatkan fitur shop dan dapat dipakai untuk berjualan. Tentunya agar dilirik pengguna TikTok, maka seller harus rajin melakukan live streaming untuk promosi.
Tips agar Produk Jualan TikTok Shop Laris
Sebenarnya tidak ada panduan khusus agar menjadi kesuksesan berjualan di sini. Namun ada beberapa tips cara jualan di TikTok agar produknya cepat laku dan memperbesar profit secara tepat.
Pertama sebaiknya buat katalog produk jualan yang menarik perhatian calon pembeli serta jangan asal-asalan membuatnya. Jadi nantinya follower atau penonton bisa tergugah melihat dan akhirnya membeli barang yang dijual.
Kemudian supaya nama produk Anda bisa ditampilkan semua tanpa dipotong, maka pastikan judul produknya ditulis dalam 34 karakter. Buatlah copywriting yang mampu membuat orang lain tertarik melihatnya dan berkunjung.
Selanjutnya barulah menuliskan detail dari barang jualan tersebut secara lengkap di deskripsi box yang memang sudah disediakan. Jangan lupa untuk memasang link di bio TikTok setidaknya maksimal ditulis 80 karakter.
Tips cara jualan di TikTok dengan menuliskan di bio ini pastikan memaksimalkannya untuk menggambarkan jenis usaha yang dibuat. Anda juga dapat menambahkan CTA, tautan, atau hal lainnya untuk mengarahkan pembeli.
Namun Anda harus ingat jika bio TikTok hanya bisa menambahkan satu link saja untuk diklik atau ditekan. Jadi buatlah pertimbangan sebaik mungkin saat mencantumkan tautan di bio agar lebih efektif.
Umumnya untuk lebih mudah menarik pelanggan ialah dengan mempromosikan produknya. Langkah ini dapat diterapkan dengan melakukan promosi di konten TikTok. Ini dilakukan agar user lain lebih aware dengan jualan Anda.
Fitur keranjang kuning ini sendiri memungkinkan seller untuk membuat tautan produk di video yang dibuat. Ini pastinya akan sangat menguntungkan karena Anda dapat beriklan tanpa harus membuat video iklan.
Saat berjualan di sosial media apapun, Anda harus mengoptimalkannya agar profit yang didapatkan juga besar. Ada banyak cara jualan di TikTok untuk diterapkan dan tips membuat produk cepat laku harus diperhatikan.