Membuat akun Bank Digital Jenius dikenal mudah dan cepat. Jenius sendiri dirilis oleh Bank BTPN dengan menjadikan kaum milenial sebagai target pasar. Maraknya produk bank digital juga menguntungkan banyak nasabah.
Aplikasi Jenius mudah digunakan bahkan oleh orang yang baru membuat akun. Hal ini dikarenakan tampilannya ramah antar muka, dan memberikan banyak keuntungan. Cara registrasinya bisa dilakukan melalui aplikasinya.
Setelah registrasi, Anda akan mendapatkan kartu debit fisik maupun e-Card untuk kelancaran transaksi. Mulai dari pembayaran, pembelian, transfer, hingga lainnya. Lalu bagaimana cara membuat akun Jenius?
Syarat dan Cara Membuat Akun Bank Digital Jenius
Ada beberapa langkah yang harus Anda perhatikan saat pembuatan akun. Namun harus melengkapi beberapa persyaratan agar pembuatan akun Bank Digital Jenius berhasil. Perhatikan syarat pembuatan akun Jenius berikut ini.
- Memiliki ponsel dengan kapasitas memori memadai
- Sudah memiliki KTP
- NPWP (jika punya)
- Mempersiapkan dokumen pendukung identitas diri seperti SIM, passport, KTM, dan lainnya
- Kertas kosong
Setelah memenuhi kelengkapan beberapa persyaratan dokumen di atas. Selanjutnya Anda bisa mengikuti panduan mudah pembuatan akun bank digitalnya berikut ini, bahkan pemula sekalipun bisa memiliki akunnya kapan saja secara instan.
1. Unduh Aplikasi Jenius di Playstore atau App Store lebih dulu
2. Input data pribadi yang diperlukan:
- No Hp aktif
- Email aktif
- Foto KTP
- Nama Cashtag pemilik akun
- Selanjutnya Anda bisa memilih kartu debit Jenius sesuai kebutuhan
- Buat kombinasi 6 digit password angka, huruf capital dan huruf kecil
3. Lakukan aktivasi akun dengan du acara berikut ini:
- Video Call. Crewnya akan menghubungi Anda pada jam kerja untuk melakukan aktivasi akun, pastikan koneksi internet stabil agar aktivasi berhasil, lalu usahakan sebelum aktivasi persiapkan dulu dokumen pendukungnya.
- Mendatangi Jenius Live. Anda bisa mengunjungi kantor BTPN cabang terdekat dengan membawa KTP asli. Setelah itu akan diarahkan tanda tangan, lalu muncul notif pernyataan keaktifan akun.
4. Siap memulai transaksi. Minimal setoran awalnya sebesar Rp 500 ribu untuk mendapatkan kartu debit utama. Fungsi kartu ini sama seperti kartu ATM biasanya yaitu tark tunai dan transaksi lainnya.
Alasan Anda Harus Memakai Jenius
Jenius sangat mendukung transaksi online, sehingga hal inilah yang membuat bank digital ini ramai digunakan para nasabah. Selain itu, apa saja yang membuat bank digital ini harus dimiliki?
1. Kemudahan dalam Transaksi
Jenius menyediakan 25 kali gratis biaya transfer antarbank setiap bulan. Hal ini tentunya membantu Anda menghemat pengeluaran biaya tidak perlu. Transfer ke nomor akun virtual juga mudah dilakukan.
Bagi yang suka belanja, bank digital dari BTPN sangat bisa diandalkan dalam melakukan transaksi internasional. Keuntungannya bisa belanja di luar negeri bebas tanpa kartu kredit. Pemotongan saldo dilakukan dalam bentuk rupiah.
2. Bunga Tabungan Tinggi
Bunga yang ditawarkan mencapai 1% pada tabungan biasa. Selain itu, ada juga berbagai pilihan tabungan seperti Flexi Saver atau Dream Saver. Flexi Saver mampu memberikan bunga sebesar 5% per tahun.
Uniknya, uang tabungan ini bisa diambil saat sedang dibutuhkan. Dream Saver bisa otomatis menarik uang secara rutin, jadi tidak perlu alasan lagi untuk lupa menabung.
Masih soal tabungan, Jenius menyediakan tabungan memakai mata uang asing. Tentunya akan sangat menguntungkan Anda yang memiliki hobi jalan-jalan ke luar negeri. Namun tetap terkena rate exchange ketika melakukan transaksi.
3. Fitur Keamanan Canggih
Dari segi aplikasinya sudah dilengkapi dengan fitur keamanan tercanggih, seperti finger print dan face recognition. Jadi nasabah yang akan terlindungi privasi datanya.
Selanjutnya, bila ponsel Anda hilang tidak perlu khawatir karena bisa diakses melalui browser. Hanya saja perlu mendaftarkan authorized device-nya lebih dulu agar perangkat dikenali oleh sistem.
4. Transfer Mudah Pakai Cahstag
Anda tidak perlu repot menghapal nomor rekening. Cukup dengan menghapal Cashtag, maka sudah bisa transfer. Contoh Cashtag yang paling mudah misalnya $lily094, bisa disesuaikan dengan nama supaya mudah.
Selain itu, memungkinkan Anda transfer memakai nomor hp saja. Penerima akan mendapat notif link melalui sms yang berlaku selama 5 hari. Penerima cukup membuka link tersebut, kemudian menginput nomor rekening.